Tradisi Upacara Nguras Enceh di Makam Imogiri

Diskominfo - Upacara Nguras Enceh atau Genthong yang dilaksanakan di Kompleks Makam Raja-Raja Mataram Imogiri, Bantul selalu dilakukan pada setiap tanggal 1 Sura khususnya pada hari Jumat Kliwon, (22/9).

Upacara yang berlangsung setahun sekali ini dihadiri oleh banyak orang dengan berbagai tujuan. Ada yang sekadar ingin menyaksikan upacara, berwisata, ingin mengetahui makna dari upacara tersebut, dan ada pula yang datang dengan niat untuk mendapatkan berkah.

Enceh atau Genthong yang ada di Kompleks Makam Raja-Raja Mataram itu berjumlah 4 (empat) buah. Masing-masing Enceh diberi nama seperti umumnya benda-benda yang dianggap sebagai pusaka. Nama-nama Enceh tersebut jika diurutkan dari arah Barat ke Timur yaitu: Enceh atau Gentong Kyai Danumaya, Kyai Danumurti, Kyai Mendung, dan Nyai Siyem. Kyai Danumaya merupakan sebuah gentong yang berasal dari Kerajaan Palembang, Kyai Danumurti berasal dari Kerajaan Aceh, Kyai Mendung berasal dari Kerajaan Ngerum atau Turki, dan Nyai Siyem berasal dari Kerajaan Siam atau Thailand.

View post on imgur.com
(Ang)

Berbagi:

Pos Terbaru :