Bantuan Ambulance bagi warga Bangunjiwo dari Yayasan Jito Peduli Indonesia

Warga Kalurahan Bangunjiwo, menerima bantuan satu unit mobil ambulance dari Yayasan Jito Medika Indonesia yang acara serah terimanya dihadiri oleh Wakil Bupati Bantul, Bapak Joko B. Purnomo @jokopurnomo_bantul di pendopo kantor Kalurahan Bangunjiwo, Kapanewon Kasihan, Bantul, Kamis (8/4/2021).

Yayasan Jito Medika Indonesia sendiri berada dibawah naungan PT. Maesindo yang selama ini telah berkontribusi banyak dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Bantul dengan memberikan peluang kerja sejak tahun 2000.

Dalam sambutannya, seusai seremonial peresmian penggunaan ambulance dengan pemecahan kendi, Wakil Bupati Bantul menyampaikan, atas nama pihak Pemerintah Kabupaten beserta segenap elemen masyarakat Bantul khususnya Bangunjiwo mengucapkan terima kasih atas bantuan satu unit mobil ambulace dari Yayasan Jito Medika Indonesia, semoga ambulance ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat Bangunjiwo yang tata kelolanya melalui pihak kelurahan. 

“Semoga layanan kesehatan masyarakat dapat semakin maksimal terutama dalam penanganan pandemi Covid-19 khususnya di Bangunjiwo dan umumnya di Kasihan” kata Wakil Bupati Bantul.

“Dari data yang ada sekitar 90 persen wilayah di Kapanewon Kasihan ini adalah zona hijau, semoga tekad kita memerdekaan wilayah Bantul dari pandemic covid-19 pada bulan Agustus nanti dapat tercapai sehingga keadaan semakin longgar dan pemulihan ekonomi semakin baik” tambah Wakil Bupati.

Berkaitan dengan harapan besar tersebut Wakil Bupati Bantul senantiasa mengharapkan peran aktif masyarakat dalam menerapkan disiplin protokol kesehatan terutama di lingkungan keluarga.

“Karena saat ini berdasar hasil evaluasi kluster Covid-19 banyak terjadi karena kegiatan keluarga maka diperlukan peran aktif berbagai pihak secara massif mengkampanyekan serta disiplin menerapkan protokol kesehatan”pungkas Wakil Bupati Bantul.

Berbagi:

Pos Terbaru :