BUMDES “Wijirejo Nyawiji”, Wujudkan Masyarakat Wijirejo Gemah Ripah Loh Jinawi

Bupati Bantul H. Abdul Halim Muslih meresmikan kios, los pasar serta BUMDES “Wjiirejo Nyawiji” dengan menyerahkan kunci kepada para penyewa kios di Komplek Showroom Batik Wijirejo yang berada di Gesikan 4, Jalan Sedayu-Gesikan, Kalurahan Wijirejo, Kapanewon Pandak, Selasa (4/1/2022). 

Acara tersebut juga dihadiri oleh anggota DPRD Kabupaten Bantul Heru Sudibyo, S.Sos, M.M., dan Eko Sutrisno, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kalurahan Kabupaten Bantul, Dra. Sri Nuryanti, M.Si.

Lurah Wijirejo H. Murtadho dalam laporanya menyampaikan bahwa telah terbangun 20 kios dan 6 Los di Kalurahan Wijirejo yang dana pembangunannya bersumber dari DPRD, dana desa, dana hasil pembagian pajak serta dana modal BUMDES dan pengembangan pokdarwis. “Dari pembangunan fisik tersebut dapat menyerap 118 tenaga kerja masyarakat Kalurahan Wijirejo yang 48 diantaranya adalah pedagang. Semoga dengan adanya kios ini, menjadikan masyarakat Wijirejo gemah ripah loh jinawi, tata titi tentrem karta raharjo,” ujar Murtadho.

Sementara, Bupati Bantul pada kesempatan menyampaikan turut bersyukur, bergembira dan bangga bahwa Kalurahan Wijirejo telah memiliki satu unit usaha berupa kios yang bisa dimanfaatkan oleh para pedagang dan UMKM. “Karena Wijirejo ini merupakan salah satu sentra industri kreatif, dan Bantul sendiri telah menetapkan prioritas-prioritas sentra ekonomi diantaranya adalah sektor industri, pertanian dan pariwisata,” ujar Bupati.

Lebih lanjut, Bupati juga mengatakan pada sektor industri harus terus menerus kita upayakan untuk tetap efisien agar daya saingnya semakin tinggi. Karena dalam dunia ekonomi, tidak hanya berfikir bagaimana cara memproduksi saja melainkan juga bagaimana cara memasarkannya.

“Dan dengan adannya los kios ini, disamping kita melakukan pemasaran secara offline, ke depan perlu kita lengkapi dengan peralatan-peralatan pemasaran secara online. Karena sudah saarnya kita melakukan aktivitas penjualan dengan cara offline dan online,” tutup Bupati. (Im)

Berbagi:

Pos Terbaru :