Perayaan Natal tahun 2022 tinggal menghitung hari. Sebagai upaya untuk memastikan perayaan Natal tahun ini berjalan aman dan nyaman, jajaran Polres Bantul melakukan pengecekan serta pemantauan terhadap sejumlah gereja di Bantul, Kamis (22/12/2022).
Sejumlah gereja yang disambangi tersebut adalah Gereja Katolik Hati Kudus Tuhan Yesus Ganjuran, Gereja Santo Yakobus Klodran, dan Gereja Kristen Jawa Bopkri Bantul.
Pengecekan persiapan perayaan Natal di Kabupaten Bantul yang dipimpin oleh Kapolres Bantul ini juga didampingi oleh Wakil Bupati Bantul, Joko Purnomo, Satpol PP, dan Paksi Katon yang selama ini berkomitmen menjaga keselarasan dan keharmonisan di Bantul.
Kapolres Bantul, AKBP Ihsan mengatakan, pengecekan ke sejumlah gereja ini merupakan bentuk sinergi yang dijalin antara polres dengan Pemerintah Kabupaten Bantul.
“Tadi pagi, kami sudah melaksanakan Apel Gelar Operasi Lilin Progo 2022. Dan sekarang dilanjutkan dengan pengecekan dan pemantauan di gereja sebagai bentuk sinergi polres dengan Pemkab Bantul,” ujar Ihsan.
Perayaan Natal tahun ini diharapkan tak hanya berjalan aman dan nyaman, tapi juga tertib dengan tetap menjalankan protokol kesehatan. Kendati pandemi Covid melandai, akan tetapi penerapan protokol kesehatan tetap harus dilakukan.
Dalam kesempatan yang sama, Wakil Bupati Bantul Joko Purnomo berterima kasih atas upaya yang telah dilakukan Polri dan mitra kamtibmas yang senantiasa menciptakan keamanan dan kenyamanan dalam setiap penyelenggaraan acara di Bantul.
“Kami, Pemerintah Kabupaten Bantul dan masyarakat Bantul mengucapkan terima kasih kepada Polri, TNI, berserta mitra kamtibmas atas kontribusi yang diberikan untuk Bantul. Kegiatan ini betul-betul kami sambut dengan baik demi berjalannya perayaan Natal yang aman di Bantul,” pungkas Joko. (Els)