Resital Sanggar Seni Tahap II, Tampilkan Tari hingga Gejog Lesung

Resital sanggar seni yang digawangi Komunitas Sanggar Seni (KSS) Bantul rampung digelar. Usai resital sanggar seni tahap pertama yang dilaksanakan pada 2 September lalu, KSS Bantul kembali melanjutkan kegiatan serupa pada Jumat (20/10/2023.) Jika pada tahap pertama terdapat 19 sanggar yang unjuk kebolehan, pada tahap kedua ini akan menampilkan 38 sanggar yang dibagi menjadi dua bagian.

“Total saat ini yang bisa mengikuti resital sanggar seni ada 57 sanggar. Awal September kemarin sudah ada 19 sanggar yang tampil. Untuk hari ini, 25 sanggar seni tari akan tampil bergantian. Sedangkan untuk besok malam, ada 13 sanggar yang tampil. Kalau untuk besok, ada penampilan kethoprak, karawitan, teater, dolanan anak, hingga gejog lesung. Jadi tidak hanya tari ya,” ujar Ketua Komunitas Sanggar Seni Bantul, Nanik Sri Handayani, saat memberi sambutan.

Sanggar-sanggar yang berkesempatan tampil dalam resital seni, seperti yang dinyatakan oleh Wakil Bupati Bantul, Joko Purnomo, adalah sanggar yang hingga kini diupayakan dan didampingi Pemerintah Kabupaten Bantul melalui dana keistimewaan. Harapannya, hal ini dapat menguatkan keistimewaan Daerah Istimewa Yogyakarta, terutama di sektor kesenian.

“Sebagaimana pesan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta, pendidikan di sanggar seni untuk anak-anak kita ini merupakan perwujudan penguatan keistimewaan Yogyakarta. Anak-anak kita, ketika mendapat pendidikan di sanggar, tidak hanya belajar seni saja, tapi juga penguatan budaya dan karakter yang baik,” tutur Joko.

Ia menambahkan, ke depan Komunitas Sanggar Seni di Bantul akan terus didampingi dan didorong untuk melakukan banyak kegiatan positif bagi anak-anak Bantul. Sebagai salah satu bentuk komitmen yang ditunjukkan Pemerintah Kabupaten Bantul, kini Komunitas Sanggar Seni Bantul dapat menggunakan pendopo yang dikelola BUMD Aneka Dharma sebagai sekretariat. Tempat ini juga bisa dijadikan tempat latihan peserta sanggar untuk memperkuat kebudayaan di Kabupaten Bantul. (Els)

Berbagi:

Pos Terbaru :