Festival Budaya Imogiri, Salah Satu Akselerasi dalam Pelestarian Budaya

Dalam upaya melestarikan, mengelola, dan mengembangkan budaya yang ada di masyarakat, Pemerintah Kapanewon Imogiri  bersama Dinas Kebudayaan DIY menggelar Festival Budaya Imogiri. Festival ini rencananya akan digelar mulai tanggal 8-9 November 2023. 

Saat pembukaan Festival Budaya Imogiri di Sub Terminal Imogiri, Rabu (08/11/2023), Kepala Bidang Pemeliharaan dan Pengembangan Warisan Budaya Dinas Kebudayaan DIY, Rully Andriadi, S.S., menuturkan Festival Budaya Imogiri ini adalah bagian dari proses-proses pengembangan cagar budaya di DIY. 

“Di Kabupaten Bantul sendiri sudah ada 3 ada 3 kawasan cagar budaya yang sudah ditetapkan melalui Keputusan Gubernur, yaitu Kawasan Cagar Budaya Kotagede, Kawasan Cagar Budaya Kerto Plered, dan Kawasan Cagar Budaya Imogiri,” tutur Rully.

Rully menambahkan, ketiga cagar budaya ini dibingkai dalam sebuah konsep besar yang oleh Pemerintah Daerah DIY sebagai “Poros Mataram Islam”. Poros Mataram Islam merupakan tempat-tempat utama dimana Kerajaan Mataram Islam ada. 

“Dinas Kebudayaan DIY juga melakukan beberapa hal untuk mengakselerasi proses-proses pengembangan budaya. Salah satunya adalah mendanai festival-festival kebudayaan yang ada di kawasan cagar budaya seperti di Imogiri ini,” lanjutnya.

Rully berharap melalui festival-festival kebudayaan, nilai-nilai yang ingin disampaikan terkait dengan pelestarian kebudayaan dan cagar budaya sampai kepada masyarakat.

Sejalan dengan hal tersebut, Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih menyampaikan bahwa hal yang perlu digaris bawahi adalah kejayaan dan kemajuan nenek moyang di masa lalu diawali dengan adanya etos kerja yang baik. Oleh karenanya Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X terus mensosialisasikan adanya etos kerja yang sering disebut SATRIYA.

“Maka jika kita berkata ‘Salam Budaya-Lestari Budayaku’, hal tersebut termasuk budaya etos kerja,” terang Halim.

Oleh karenanya, Bupati juga mengajak masyarakat untuk terus melestarikan budaya, termasuk etos kerja SATRIYA tersebut. (Ans)

 

Berbagi:

Pos Terbaru :