Aksi Mesra, Bantu Calon Manten Urus Adminduk

Melaksanakan pelayanan administrasi kependudukan (adminduk) merupakan kewajiban pemerintah, termasuk pemerintah daerah. Maka sudah sepatutnya apabila pemerintah daerah terus berbenah dan mengoptimalkan pelayanan adminduk agar problem layanan yang selama ini dialami masyarakat dapat diselesaikan dengan mudah, cepat, dan tanpa biaya.

“Melayani administrasi kependudukan itu salah satu kewajiban yang harus dilakukan pemerintah. Begitu pula dengan Pemerintah Kabupaten Bantul. Salah satunya adalah pelayanan bagi calon-calon pengantin yang akan menikah. Kami apresiasi sekali ketika Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Bantul serius memikirkan hal ini sehingga calon pengantin ini bisa fokus pada sakralnya pernikahan tanpa pusing memikirkan administrasi kependudukan,” ujar Wakil Bupati Bantul, Joko Purnomo, saat membuka peluncuran aplikasi Aksi Mesra di Bangsal Rumah Dinas Bupati, Selasa (28/11/2023).

Aksi Mesra adalah terobosan yang diluncurkan oleh Disdukcapil Kabupaten Bantul untuk memudahkan calon pengantin dalam mengurus adminduk yang berhubungan dengan pernikahan. Lewat Aksi Mesra atau yang bisa dijabarkan dengan Calon Pengantin Sadar Administrasi Kependudukan, calon pengantin tidak perlu bolak-balik mengurus administrasi yang terkesan rumit.

“Tidak perlu lagi lah para calon pengantin di Bantul itu bolak-balik mengurus administrasi. Jadi ketika mereka melakukan akad nikah, pemberkatan, maupun upacara sakral pernikahan di tiap-tiap rumah ibadah, administrasi mereka sudah lengkap, komplet. Semuanya bisa dilakukan lewat aplikasi Aksi Mesra,” tutur Kepala Disdukcapil Bantul, Bambang Purwadi Nugroho di hadapan para pemuka agama di Bantul yang turut hadir di peluncuran Aksi Mesra.

Dihadirkannya para pemuka agama pada peluncuran Aksi Mesra merupakan upaya integrasi Pemerintah Kabupaten Bantul dengan seluruh lapisan masyarakat yang ada. Sebagaimana pemerintah wajib melayani masyarakat, begitu pula para pemuka agama yang memiliki kewajiban melayani umat. Harapannya, dengan integrasi ini, sakralnya upacara pernikahan di Kabupaten Bantul berjalan selaras tanpa bayang-bayang kerumitan administrasi kependudukan. (Els)

Berbagi:

Pos Terbaru :