Jelang Pemilu, Ratusan Warga Bantul Ikuti Sholawat Perdamaian

Lapangan Paseban Bantul menjadi saksi kehadiran ratusan warga yang berkumpul untuk mengikuti acara Sholawat Perdamaian yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Perguruan Tinggi Nahdlatul Ulama (PTNU) se-Nusantara, Rabu (07/02/2024). Acara yang diselenggarakan menjelang perayaan pesta demokrasi rakyat Indonesia pada 14 Februari 2024 tersebut menjadi momentum penting untuk mengingatkan pentingnya persatuan dan perdamaian di tengah keragaman masyarakat. Selain itu, acara ini digelar dalam rangka memperingati Harlah NU ke-101 tahun. 

Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih yang turut hadir menegaskan acara ini merupakan seruan untuk senantiasa menjaga kesatuan dan keharmonisan di tengah masyarakat. Menurutnya, persatuan dan kedamaian merupakan pondasi utama dalam membangun sebuah negara yang adil dan sejahtera.

“Marilah kita jaga kerukunan yang selama ini kita bangun, terutama di Kabupaten Bantul. Persatuan dan kedamaian diatas segalanya,” seru Bupati. 

Bupati juga menjelaskan bahwa perbedaan pilihan adalah hal biasa yang harus kita sikapi secara wajar. Ia juga mengajak untuk menghormati pilihan-pilihan yg berbeda. 

“Jangan sampai ada intimidasi atau ancaman, karena kita merdeka dalam memberikan pilihan,” tutur Bupati. 

Acara Sholawat Perdamaian diwarnai dengan kehadiran berbagai elemen masyarakat, dari berbagai lapisan usia dan latar belakang. Mereka bersama-sama melantunkan sholawat dan berdoa untuk kedamaian dan keselamatan bagi bangsa Indonesia. (Ans)

 

 

Berbagi:

Pos Terbaru :