Ada Layanan Program KB Gratis di Pasar dan Faskes Bantul

Pasar Tradisional Bantul menjadi salah satu dari 1016 pasar tradisional se-Indonesia yang dijadikan tempat pelayanan program Keluarga Berencana guna mendukung program Kementrian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga, yang berlangsung pada Rabu (26/02/2025).

Pelayanan program KB serentak dibeberapa pasar tradisional di Indonesia ini dibuka oleh Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga, Wihaji, yang disaksikan oleh masyarakat secara daring.

Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga, Wihaji, yang menyampaikan sambutannya secara virtual mengatakan, ini adalah semangat dari Kementerian untuk melakukan pendekatan pelayanan ke lokasi berkumpulnya warga.

“Kedepan acara pelayanan KB ini akan dilanjutkan pada tanggal 21 April 2025 bertepatan Hari Kartini yang pelaksanaannya tidak hanya di pasar, namun di tempat lain seperti pabrik dan tempat umum lainnya," kata Wihaji.

Sejalan dengan hal itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Bantul, Ninik Istitarini, menjelaskan bahwa pelayanan KB ini juga sebagai bentuk mengkampanyekan program KB terutama bagi para ibu usia subur.

“Pelayanan KB untuk masyarakat ini gratis tanpa dipungut biaya, baik yang dilaksanakan di pasar maupun fasilitas kesehatan lainnya karena semua biaya ditanggung oleh pemerintah," terang Ninik. 

Pelayanan KB yang bisa diakses di pasar tradisional ini meliputi pemberian pil dan suntik bekerja sama dengan Puskesmas Bantul II. Sementara pelayanan yang dilakukan di fasilitas kesehatan meliputi Intra Uterine Device (IUD), Metode Operasi Wanita (MOW) dan Metode Operasi Pria (MOP). (Afy)

Berbagi:

Pos Terbaru :