Kelompok BKB Mawar Putih Ngentak Murtigading Beserta Kadernya Dievaluasi Tim Yuri Tingkat Propinsi DIY

Kelompok Bina Keluarga Balita (BKB) Mawar Putih Dusun Ngentak Murtigading Sanden beserta kadernya, Suharmini dievaluasi Tim Yuri Tingkat Propinsi DIY, bertempat di rumah Kepala Dusun Ngentak, Senin (26/4). Dalam lomba tersebut ikut maju pula Keluarga Harmonis atas nama keluarga Widodo-Rubinem.

Kelompok BKB Mawar Putih beserta kadernya serta keluarga harmonis ini berhasil maju lomba ke Tingkat Propinsi, atas dasar hasil evaluasi Tim Pembina Kabupaten Bantul yang dilaksanakan pada bulan Maret lalu. Saat itu Tim Pembina Kabupaten melakukan evaluasi terhadap tiga BKB dari tiga kecamatan diantaranya kelompok BKB Aster Dusun Kembangputihan Guwosari Pajangan, kelompok BKB Sri Dewa Dusun Wonodoro Mulyodadi Bambanglipuro dan kelompok BKB Mawar Putih Dusun Ngentak Murtigading Sanden.

Pada kesempatan tersebut Drs. Sudaldi, pimpinan yuri dari Propinsi DIY yang terdiri dari 11 orang, dalam pesan dan kesannya menyampaikan bahwa semua kegiatan secara terpadu dapat dilaksanakan oleh kelompok BKB Mawar Putih dengan sangat bagus. Apa lagi keluarga dari 32 balita ini, 30 keluarga merupakan peserta KB, dua lainnya dalam program ingin punya anak lagi. Kami sangat bangga pula karena dalam kelompok BKB ini salah satu kegiatannya yaitu Taman Baca Al Quran (TPA) juga bagus. Karena pendidikan agama sangat tepat dilaksanakan sejak anak usia dini, yang akan berdampak sangat positif terhadap moral anak hingga dewasa, sehingga jika mereka menjadi tokoh masyarakat, politik maupun tokoh penting lainnya akan dapat menjauhi hal-hal yang merugikan masyarakat maupun negara kata Sudaldi.

Hadir dalam acara tersebut, Camat Sanden beserta jajarannya, Lurah Desa Murti gading beserta jajarannya dan Tim Pembina Kabupaten Bantul yang dipimpin oleh Drs. Djoko Sulasno, Nimpuno M Kes Kepala BKK, PP dan KB. Dalam sambutannya Camat Sanden, Drs. Anom Adiano, BSc sebagai tuan rumah mengharapkan agar evaluasi ini dapat menjadi motivasi bagi BKB Mawar Putih beserta para kadernya untuk lebih semangat dan lebih maju.

Pada bulan ini pula dari Kecamatan Sanden, Pembantu Pembina KB Desa (PPKBD) Desa Gadingsari atas nama Siti Khoiriyah maju lomba Tingkat Propinsi DIY. (Sit)

Berbagi:

Pos Terbaru :