Kegiatan yang bertajuk SAVE THE SEA TURTLE ini ingin memberikan pengalaman berbeda bagi peserta pengadopsi, yaitu bisa langsung ikut melepas tukik ke laut.
Data telur penyu yang telah ditemukan mulai tanggal 8 Juni 2012 sampai tanggal 19 Juli 2012 dan sedang disimpan di sarang semi alami di Gua Cemara untuk ditetaskan adalah sebanyak 1392 telur. Untuk tanggal perkiraan menetasnya, dari tanggal 27 Juli 2012 hingga 9 September 2012.
Panitia menyediakan tiga paket pilihan untuk menjadi pengadopsi satu ekor tukik yang akan dilepas, yaitu (a) lelang Rp. 10.000 dengan fasilitas free akses masuk ke pantai Gua Cemara, souvenir, dan pelepasan tukik. Paket (b) lelang Rp. 20.000 dengan fasilitas free akses masuk ke pantai Gua Cemara, souvenir, pelepasan tukik, dan paket makan atau buka puasa. Sedangkan untuk paket (c) lelang Rp. 25.000 mendapat fasilitas free akses masuk ke pantai Gua Cemara, souvenir, pelepasan tukik, dan paket makan atau buka puasa yang menunya berbeda dengan paket lelang Rp 20.000.
Bagi masyarakat yang berminat atau membutuhkan informasi lebih lanjut, dapat menghubungi FERRI 081 227 828 999, BELLA 085 727 300 377, PIN 214F1DF3
Brosur Tukik
(admin-DKP)