Pentas Wayang dengan Tiga Dalang, akan digelar di Bantul

Pentas wayang yang digelar Dinas Pariwisata Bantul dalam rangka Gelar Budaya akan mengambil cerita Lahirnya Gatot Koco. Pentas yang akan menampilkan tiga dalang sekaligus yakni 1. Dr.Yanto, SH.MH. (Ketua Pengadilan Negeri Bantul) 2. Agus Jumardo, SH.MH. (Hakim Tinggi Bengkulu) dan 3. Subiyantoro. Pentas akan dilaksanakan, Sabtu, 15 Pebruari 2014 di Pendopo Parasamya,.

Pentas yang cukup spektakuler dengan dua dalang pejabat di lingkungan pengadilan, juga akan menghadirkan sinden dari muspida yakni : Hj. Sri Suryo Widati, Tustiyani, SH. dan Retno Harjantari Iriani, SH. Hal tersebut dikatakan Ketua Panitia yang juga Asisten Administrasi Umum Drs. H, Mardi Ahmad.

Dalam pentas wayang tersebut Bupati Bantul, Ketua DPRD Bantul dan Kepala Kejaksaan Negeri Bantul akan bertindak sebagai sinden jelasnya.

Untuk lebih menyemarakkan pentas seni juga akan menghadirkan bintang tamu yang cukup dikenal masyarakat umum yakni Dhimas Tedjo, Waluh dan Wiwid Widyowati.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Bantul Drs. Bambang Legowo, M.Si. menambahkan selaku Dinas yang membawahi kelompok budaya maka sudah selayaknya selalu menguri-uri budaya yang berkembang di masyarakat.

Tiap tahun ada anggaran yang dialokasikan untuk seni budaya agar tidak punah, hanya tidak semua bisa di tampilkan tapi berganti-ganti, dan tempatnya juga berpindah-pindah jelasnya. (mw)

Berbagi:

Pos Terbaru :