Sebanyak 594 CPNS Formasi Tahun 2020, pagi ini Rabu (6/1/2021) menerima Surat Keputusan Bupati Bantul Bantul tentang Pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bantul.
Penyerahan Petikan Surat Keputusan Bupati itu, diserahkan langsung oleh Bupati Bantul Drs. H. Suharsono kepada 3 perwakilan CPNS di Gedung Induk Komplek Parasamya Bantul. Hadir pula pada acara itu, Sekda Bantul, Asisten Sekda, Kepala BKPP, Kepala Dinas Pendidikan dan Olahraga dan sejumlah awak media.
Menurut Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Danu Suswaryanta, S.H., kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kepastian hukum status kepegawaian bagi peserta seleksi CPNS Formasi Tahun 2019 yang telah dinyatakan lulus dan berhak diangkat menjadi CPNS di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bantul.
“ Sebanyak 594 orang yang terdiri dari Tenaga Guru 308 orang, Tenaga Kesehatan 84 orang dan Tenaga Teknis 202 orang, menerima Petikan Surat Keputusan Bupati Bantul dan akan ditempatkan di Organisasi Perangkat Daerah (OPD) berdasarkan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 578 Tahun 2019 tertanggal 27 September 2019 Tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemkab Bantul Tahun Anggaran 2019, “ terang Danu.
Sementara Bupati Bantul Suharsono dalam arahannya, mengajak kepada CPNS untuk mengedepankan disiplin dalam bekerja dan melayani rakyat, terus mengembangkan diri dan mau belajar agar tercipta pelayanan publik yang baik.
“ Saya ucapkan selamat bekerja, selamat bergabung dengan Pemerintah Kabupaten Bantul, berikan kemampuan yang terbaik untuk kemajuan Kabupaten Bantul, serta saya berharap sosialisasikan juga penerapan Protokol Kesehatan dilingkungn anda, karena kita tidak tahu sampai kapan pandemic ini akan berakhir, hanya kita yang bisa memutus penularan infeksi Covid-19, “ kata Bupati Bantul Suharsono.