Pengrajin Dekranas Bantul Dilatih Gunakan Internet Untuk Kembangkan Bisnisnya

Dekranas (Dewan Kerajinan Nasional) kabupaten Bantul adakan pelatihan internet untuk mengembangkan bisnis para pengrajin. Pelatihan dibuka oleh Wakil Ketua Dekranas Drs.Yahya di Rumah Makan Kangen Gabusan, Senin (10/06). "Tujuan diadakannya pelatihan bagi pengrajin ini adalah agar mampu mengoperasikan internet untuk kemajuan bisnisnya. Dalam kesempatan ini ada 20 pengrajin yang mengikuti pelatihan. Bagi peserta diharapkan bisa mengikuti dengan sungguh-sungguh, selanjutnya membagikan ilmunya kepada pengrajin yang lain,"jelas Drs.Yahya.

Pelatihan diselenggarkan selama 3 hari tanggal 10 12 Juni 2013 diikuti oleh peserta Dekranas dari 17 kecamatan. Peran penting pelatihan tersebut untuk peningkatan kualitas pengrajin. Peserta pelatihan diharapkan bisa mendapat pengetahuan lebih, sehingga bisa menjadi pengusaha yang mandiri, kreatif dan inovatif.

Melalui internet bisa mempercepat berkembangnya bisnis. Melalui blog, website, atau situs jejaring sosial, usaha bisnis bisa diinformasikan kepada masyarakat luas, baik di dalam negeri maupun di luar negeri. "Pelatihan ini diadakan sebagai bentuk dukungan Pemkab Bantul terhadap bisnis para pengrajin Dekranas. Pemkab Bantul melalui Kantor PDT (Pengolahan Data Telematika) akan mendampingi para pengrajin mengembangkan usahanya dengan internet. Selanjutnya diharap pengrajin bisa gunakan internet untuk mempromosikan artau memasarkan bisnisnya,"kata Kasi Aplikasi Kantor PDT Kawuningrum, ST, MSc. (dew)

Berbagi:

Pos Terbaru :