Lomba RT Tingkat Kabupaten, Bupati Bantul : Kebersihan Lingkungan, Jangan Hanya Jika Lomba

BUPATI Bantul Hj Sri Surya Widati memberikan apresiasi tinggi terciptanya keberhasilan lingkungan dan pengelolaan lingkungan RT-05 Pedukuhan Tirto Kalurahan Gilangharjo, Pandak Bantul. Saya memberikan apresiasi yang tinggi, tegas Bupati Hj Sri Surya Widati dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Staf Ahli Bupati Bantul Bidang Pemerintahan, Sunarto SH MM, Rabu ( 3/7 ) siang.

Sambutan tertulis tersebut dibacakan Sunarto SH MM saat memimpin tim evaluasi pemberdayaan RT berprestasi tingkat Kabupaten Bantul, di RT-05 Pedukuhan Tirto Kalurahan Triharjo, Pandak. Kesempatan tersebut, staf ahli bupati ini didampingi unsure dinas/instansi Sesampai di RT-05 Tirto, tim diterima Camat Pandak ST Heru Wismantara SIP MM didampingi Muspika Pandak, Lurah Desa Triharjo Suwardi SPd, serta dukuh se Kalurahan Triharjo dan ratusan warga Tirto.

Untuk itu, kata bupati, hendaknya kebersihan, kerapian dan kesehatan lingkungan di RT-05 ini agar dipertahankan, bahkan ditingkatkan. Hendaknya kebersihan, kerapian dan kesehatan lingkungan terus dipertahankan. Dan jangan sampai terjadi, kegiatan kebersihan lingkungan digiatkan ketika akan menghadapi lomba, pinta Bupati Bantul. Seusai penerimaan, dilanjutkan penilaian administrasi mnaupun lapangan di lingkungan RT-05 Dusun Tirto Kalurahan Triharjo, Pandak.

Menurut Ketua RT-05 Dusun Tirto, Budi Harjono, RT-05 Dusun Tirto memiliki visi Dimas Putra. Yakni, terwujudnya wilayah RT yang dinamis, demokratis, indah, makmur, aman, sejahtera produktif, unggul, tenteram dan agamis. Sedangkan misinya, antara lain menumnbuhkan kesadaran dan peran serta masyarakat dalam pembangunan, menjaga dan mempertahankan keberwsihan, keindahan, kesehatan dan ketenteraman. Selain itu, juga menciptakan lapangan kerja bagi warga, peningkatan gizi, serta peningkatan profesionalisme sumber daya manusia, tegas Budi Harjono sambil menambahkan bahwa dalam dalam rangka meningkatkan penghasilan bidang usaha rumah tangga, terus berupaya untuk mandiri dan berdaya guna dengan mengolah hasil pertanian dan perkebunan dijadikan makanan yang bernilai jual tinggi.

Sementara bidang kerajinan, selain di RT-05 Tirto sangat potensial dengan batik tulisnya, ibu rumah tangganya juga banyak yang menekuni/mencari tambahan penghasilan dengan membuat kerajinan bunga kering. Dalam bidang kelestarian lingkungan, juga ikut mencegah adanya bahaya global warming. Langkah yang ditempuh, antara lain sosialisasi tentang global warming, pemilahan sampah rumah tangga, melestarikan tanaman pangan yang mulai langka, serta mendukung program green and clean, demikian Budi Harjono. (Sus)

Berbagi:

Pos Terbaru :