Besok Malam Bantul Ekspo Ditutup

Ajang pameran terbesar di Bantul, Bantul Ekspo ( BE) 2013 menurut rencana akan ditutup pada hari Sabtu malam (31/8). Penutupan akan dilakukan oleh Bupati Bantul, Sri Surya Widati dan dihadiri undangan dari DPRD,Muspida, Dinas/Instansi,Camat serta bebagai undangan lainnya. Penutupan Bantul Ekspo ini sekaligus sebagai penutupan rangkaian kegiatan Hari Jadi ke-182 Kab.Bantul dan Peringatan Kemerdekaan ke-68 RI yang baru lalu. Sehingga pada penutupan nanti akan diserahkan berbagai trophi kejuaraan dan lomba yang diadakan selama ini.

Hal demikian dikatakan Kabag Humas Bantul, Drs Fatoni sekaligus ketua panitia BE 2013 di ruang kerjanya, Jumat (30/8). Walaupun Bantul Ekspo hanya berlangsung selama 7 hari, kita berharap semua warga masyarakat jadi terhibur dan bisa melihat berbagai potensi unggulan masyarakat , kata Fatoni.

Fatoni juga bersyukur sekaligus berterimakasih pada masyarakat yang mampu berperan aktif dalam Bantul Ekspo dengan menampilkan semua potensi masing-masing dan seni budaya. Bahkan sangat terasa bahwa Bantul Ekspo sudah jadi milik masyarakat, karena panitia dikatakan tidak mengeluarkan dana untuk pentas seni budaya dan hanya menyediakan panggungnya, tambah Fatoni.

Sementara itu Bantul Ekspo (BE) 2013 walaupun hanya berlangsung selama 7 hari ternyata mampu menjadi magnet bagi warga Bantul dan sekitarnya. Jumlah kunjungan ke Bantul Ekspo tetap tinggi walaupun bukan di musim liburan sekolah. Bahkan para pedagang juga diperkirakan banyak menuai untung di perhelatan Bantul Ekspo tahun ini. Masyarakat sekitar Pasar Seni juga mendapat berkah tersendiri dari retribusi tempat-tempat parkir yang dikelola swadaya masyarakat.

Sementara itu sejumlah stand peserta juga berlomba-lomba memberikan potongan harga dan obral di hari-hari terakhir Bantul Ekspo. Sehingga panitia menghimbau agar para pengunjung Ekspo secepatnya memborong mumpung masih tersedia. Karena banyak juga peserta yang akan mendahului membongkar stand sebelum BE ditutup kata Ketua Panitia Drs.Fatoni. Sementara itu sejumlah stand Dinas/Instansi rencananya juga akan mengundi quiz berhadiah yang diadakan selama Bantul Ekspo 2013.

Sementara itu untuk memeriahkan penutupan Bantul Ekspo 2013, panggung kesenian utama akan dimeriahkan dengan gelar dangdut persembahan OM Altaria. Pertunjukan goyang dangdut ini akan menghadirkan penyanyi-penyanyi yang sudah kondang di tengah masyarakat. Aldo Iwak kebo, juga akan hadir sebagai Mc dan akan melontarkan guyonan-guyonan yang segar dan mengocok. (Nc)

Berbagi:

Pos Terbaru :