Forum Masyarakat Imogiri Dideklarasikan

Ratusan warga masyarakat Imogiri berbondong-bondong menghadiri deklarasi berdirinya Forum Masyarakat Imogiri (FORMASI) di Gedung Serba Guna Imogiri, Minggu Malam(25/5).

Menurut Anung sebagai ketua panitia mengatakan bahwa tujuan dari dibentuknya FORMASI ini adalah sebagai fasilitator dalam kegiatan sosial dan ekonomi serta pemberdayaan potensi masyarakat Imogiri. "Dibentuknya FORMASI ini adalah sebagai fasilitator dalam kegiatan sosial, ekonomi dan pemberdayaan potensi masyarakat Imogiri. Dalam pengembangan dan pemberdayaannya keberadaan forum ini adalah dalam rangka membantu pemerintah." katanya.

Acara deklarasi ini merupakan rangkaian acara Refleksi Dua Tahun Gempa Bumi dan Peringatan Satu Abad Kebangkitan Nasional Tahun 2008.

Dalam acara tersebut hadir pula anggota DPRD Kab. Bantul H. Ahmad, SE, Muspika Imogiri dan tamu undangan lainnya. Sementara Bupati Bantul dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan oleh Ka. Kan. Humas dan Informasi Kab. Bantul Sunarto, SH. MM menyampaikan apresiasinya yang tinggi kepada masyarakat Imogiri yang telah membentuk suatu forum yang amat positif ini.

"Untuk itu pula kami menyambut baik setiap kegiatan dari seluruh masyarakat Bantul yang bermuara untuk membangkitkan kembali semangat persaudaraan dan jiwa kegotongroyongan untuk membangun masyarakat Bantul. Karena kita percaya, bahwa kerukunan dan kebersamaan yang dilandasi keimanan yang tinggi pada gilirannya akan dapat dijadikan sebagai kekuatan untuk membangun bangsa." tegasnya.

"Kami mengajak kepada warga masyarakat Bantul, khususnya warga masyarakat Imogiri dalam masa rekonsiliasi dan refleksi ini marilah kita berkomitmen bersama untuk menutup lembaran lama dengan lembaran baru, kita songsong masa depan yang lebih baik." pintanya. (Sit)

Berbagi:

Pos Terbaru :