12 Jaringan Irigasi Kecamatan Dlingo, Diperbaiki

Wilayah Kecamatan Dlingo Kabupaten Bantul, merupakan daerah pegunungan yang banyak mengandalkan curah hujan dalam pertanian. Untuk mendukung perbaikan hasil panen, tahun 2015 akan ada peningkatan jaringan irigasi di 12 daerah dengan luasan masing-masing 1.000 meter.

Program peningkatan jaringan irigasi pertanian ilakukan untuk mendukung ketahanan pangan. Irigasi dan pertanian dua hal yang saling berkaitan, keduanya harus bias berjalan bersama, hal tersebut dikatakan Bupati bantul, Hj. Sri Suryawidati, usai meletakkan batu pertama perbaikan irigasi, di dusun Maladan, Jatimulyo, Dlingo. Rabu (15/4).

Lebih lanjut dikatakan di wilayah Dlingo, saat ini hasil produksi padi mampu mencapai 7 ton/h walaupun kondisinya kurang air. Harapannya dengan peraikan irigasi akan meningkat menjadi 7,5 ton/h atau lebih.

Kepala Dinas Sumber Daya Air (SDA) Kab. Bantul, Yulianto menjelaskan , hingga kini di Dlingo ada 12 daerah aliran irigasi yang mengampu seluruh wilayah kecamatan. Keberadaan 12 jaringan tersebut saat ini belum mampu mengairi 1.000 hektar, sementara lahan pertanian luasnya mencapai 1.000 hektar.

Jaringan air irigasi yang direhabilitasi tidak semua sama, ada yang di rehab pada bagian sumurnya namun ada yang direhab bagian bendungan atau pasangannya. Anggaran dari APBD yang disiapkan sebesar Rp. 1,5 Miliar. (mw)

Berbagi:

Pos Terbaru :