Komisi A DPRD Kabupaten Kediri Berkunjung di Dinas Kominfo Kabupaten Bantul

Diskominfo - Sebanyak 11 anggota Komisi A DPRD beserta Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Kediri didampingi personil Sekretariat Dewan berkunjung ke Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Bantul. Kedatangan tamu diterima oleh Kepala Dinas Kominfo Nugroho Eko Setyanto, S. Sos. MM. didampingi dari bidang terkait, bertempat di Ruang Rapat Staf Ahli Bupati Bantul, Jum'at (6/7).

Pimpinan rombongan tamu, Edy Suprapto menyampaikan bahwa tujuan kunjungannya adalah dalam rangka menimba ilmu terkait dengan jaringan internet yang ada di Kabupaten Bantul dalam kaitannya mendukung kinerja Pemerintah Daerah dan intansi terkait.

Lebih jauh Edy menyampaikan, bahwa wilayah Kabupaten Kediri cukup luas, yaitu terdiri dari 342 desa dan 36 kecamatan, sebagian besar wilayahnya terdiri dari pegunungan serta terdapat dua sungai besar yamg membelah wilayah Kediri, salah satunya sungai Brantas.

Dengan banyaknya wilayah pegunungan tersebut, kata Edy, jaringan internet cukup terganggu, sehingga membutuhkan ternologi yang lebih canggih yang bisa mendukung kelancaran komunikasi internet di jajaran Pemerintah Daerah Kediri dan intansi terkait. "Untuk itu kami datang di Bantul ini dalam rangka menimba ilmu khususnya dari Dinas Kominfo Kabupaten Bantul terkait dengan jaringan internet dan tata kelola informasi Dinas Komunikasi dan informatika Kabupaten Bantul ini dalam rangka menimba ilmu yang bisa kita terapkan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kediri," terang Edy.

Dalam penerimaannya Pak Nugroho menyampaikan bahwa jaringan internet di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bantul yang di pasang Tim Kominfo sudah merata yaitu terpasang di setiap OPD, kecamatan, desa dan sekolahan yang ada di wilayah Kabupaten Bantul. Kondisi jaringan relatif stabil, hanya beberapa wilayah saja yang ada gangguan jaringan karena wilayahnya merupakan pegunungan.

Pada akhir acara dilakukan tanya jawab dilanjutkan dengan saling tukar cendera mata antara kedua belah pihak.

(Sit)

Berbagi:

Pos Terbaru :