Akhir November 2025 menjadi momen duka bagi Indonesia. Bencana longsor dan banjir bandang melanda sejumlah wilayah di Pulau Sumatera, menyebabkan kerusakan serta mengganggu kehidupan ratusan ribu warga. Tiga provinsi yang terdampak cukup parah dalam peristiwa tersebut yakni Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatra Barat.
Merespons kondisi tersebut, Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Kabupaten Bantul turut mengambil bagian dalam upaya kemanusiaan melalui penggalangan dana. Aksi solidaritas ini menjadi wujud kepedulian terhadap sesama. Penggalangan dana mendapat dukungan luas dari berbagai pihak, meliputi organisasi perangkat daerah (OPD), sekolah, hingga koordinator wilayah tingkat kapanewon.
Dari partisipasi 166 institusi, total donasi yang berhasil dihimpun mencapai Rp408.404.000. Dana tersebut dihimpun secara sukarela dengan semangat keikhlasan untuk membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak bencana.
Proses penyaluran bantuan dilakukan melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bantul untuk kemudian diteruskan kepada BPBD di masing-masing kabupaten sasaran. Mekanisme ini dipilih guna memastikan bantuan dapat disalurkan secara tepat sasaran, akuntabel, dan sesuai kebutuhan masyarakat terdampak di lapangan.
Ditemui usai penyerahan simbolis dari KORPRI Bantul kepada BPBD (23/12/2025), Bupati Bantul Abdul Halim Muslih menyatakan bahwa donasi ini akan secepat mungkin disampaikan kepada wilayah terdampak. Berdasarkan hasil musyawarah sebelumnya, bantuan kemanusiaan tersebut disalurkan kepada enam kabupaten di tiga provinsi yakni Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.
“Saya menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh anggota KORPRI Kabupaten Bantul yang telah memberikan donasinya dengan penuh keikhlasan. Pastilah ini akan bermanfaat bagi saudara-saudara kita yang ada di sana,” ungkap Halim.
Per tanggal 29 Desember 2025 seluruh donasi telah selesai disalurkan. Untuk Provinsi Aceh, bantuan diserahkan untuk Kabupaten Aceh Tamiang sebesar Rp70.000.000 dan Kabupaten Bireuen sebesar Rp68.404.000. Di Provinsi Sumatera Utara, bantuan disalurkan ke Kabupaten Sibolga sebesar Rp65.000.000 dan Kabupaten Tapanuli Tengah sebesar Rp70.000.000. Sementara itu, di Provinsi Sumatera Barat, donasi diberikan kepada Kabupaten Pariaman sebesar Rp65.000.000 dan Kabupaten Agam sebesar Rp70.000.000.
Selain bertujuan meringankan, bantuan ini merupakan simbol kepedulian dan rasa persaudaraan antar daerah. Melalui aksi gotong royong tersebut, KORPRI Kabupaten Bantul berharap solidaritas dan empati terhadap sesama dapat terus terjaga, sekaligus mempererat ikatan kebangsaan dalam menghadapi berbagai situasi darurat dan bencana kemanusiaan di masa mendatang.
“Dan mudah-mudahan solidaritas ini akan terus kita lestarikan, demi mengangkat harkat dan martabat kemanusiaan kita,” pungkas Halim. (Hahn)




