Hal tersebut disampaikaan Sekda Provinsi DIY selakau Ketua Umum LPTQ ( Lembaga Pengembangan Tilawati Al-Qur’an ) Propinsi DIY dalam sambutan tertulis yang dibacakan Kakanwil Depag Provinsi DIY Drs. Affandi, M.PDi ketika membuka Rakerja Daerah LPTQ Tingkat Provinsi DIY yang dihadiri Sekda Kabupaten Bantul Drs. Gendut Sudarta Kd, BSc, MMA, unsur Muspida Bantul diikuti unsur pengurus LPTQ Propinsi DIY, pengurus LPTQ Kabupaten/Kota dan perwakilan pengurus LPTQ tingkat Kecamatan sebanyak 80 orang di operation room gedung Parasamya, Bantul hari Rabu ( 23/4 ).
Lebih lanjut dikatakan oleh Sekda Propinsi DIY bahwa AlQur’an sebagai Kitab Alloh yang diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW dimaksudkan sebagai pedoman hidup umat manusia, maka yang terkandung dalam ayat-ayat al Qur’an hendaknya dijadikan sebagai pegangan serta tuntunan dalam hidup. “ Karena itu para pengurus LPTQ harus lebih gencar dalam memasyarakatkan gerakan untuk memahami Al Qur’an agar mengalir pahala yang lebih dari sekedar membaca ataupun mendengarkannya “.
Sementara itu Sekda Bantul Drs. Gendut Sudarta KD, BSc, MMA dalam sambutannya selaku tuan rumah Rakerda LPTQ dan MTQ Tingkat Provinsi DIY selain menyampaikan ucapan selamat datang kepada para peserta Rakerda dan para kafilah MTQ mengatakan bahwa pemahaman, penghayatan serta aktualisasinya ajaran agama Islam di tengah masyarakat bagi umat Islam pada khususnya menjadi tanggung jawab bersama antara para ulama dengan pemerintah.
Sedangkan ketua Rakerda LPTQ Propinsi DIY Drs. H. Najib Sudarmawan, MA melaporkan Rakerda bertujuan untuk melakukan evalausi terhadap program kerja tahun tahun 2007, penyampaian laporan hasil program kerja tahun 2007 serta penyempurnaan penyusunan progam kerja sesuai dengan perkembangan keadaan dan dinamika masyarakat sebagai bahan rekomendasi, saran dan usul kepada pihak-pihak terkait terhadap gerakan pemahaman serta pengamalan isi kandungan Al- Qur’an.
Sementara itu pelaksanan MTQ tingkat Provsinsi DIY di Kabupaten Bantul akan diawali hari Kamis ( 24/4 ) siang ini dengan pawai ta’aruf dari Rumah Dinas Bupati Bantul menuju Pendopo Parasamya sebagai pusat kegiatan MTQ, diikuti para kafilah serta penggembira dilanjutkan upacara pembukaan malam harinya yang akan dibuka oleh Wagub DIY Sri Paku Alam IX di Pendopo Parasamya. (bn)