NGOPI PAGI - Cuaca Ekstrem Mulai Melanda,, BMKG DIY Minta Warga Tetap Waspada | Ngopi Pagi Akhir-akhir ini cuaca makin tak terduga, terkadang panas terik, namun disisi lain hujan yang turun teramat deras. Lalu bagimana sebenarnya kondisi cuaca di Yogyakarta? SImak selengkapnya di Ngiopi Pagi kali ini bersama Kepala Stasiun Meteorologi BMKG DIY.
Cabai Rawit - Kerajinan Blangkon Menghidupi Keluarga, Pemberdayaan Masyarakat & Pelestari Budaya
Kabar bantul Edisi 4 Desember 2025
Sebanyak 30% penduduk Indonesia adalah anak-anak, termasuk di Kabupaten Bantul sendiri, kurang lebih 30% dari penduduknya juga merupakan anak-anak, yang wajib dilindungi hak-haknya. Sebagai salah satu cara mewujudkan perlindungan terhadap anak, dilaksanakan Penilaian Standardisasi Ruang Bermain Ramah Anak (RBRA) Masjid Agung Bantul, di Gedung Induk Mandhala Saba Purwa, Kompleks Parasamya Bantul, pada Selasa hingga Kamis (2-4/12/2025). Pada akhir penilaian didapatkan kesimpulan bahwa Ruang Bermain Anak Taman Masjid Agung yang beralamat di Jalan Jenderal Sudirman Nomor 1 Bantul mendapatkan nilai 593 dan diusulkan mendapat Surat Keputusan untuk diberi Anugerah dengan Peringkat RBRA tanpa perbaikan.
[Bukan] Tanya Pak! - Pentingnya Pendidikan Usia Dini Bagi Generasi Penerus
Desa Argosari Sedayu, Bantul, dikenal sebagai sentra kerajinan sangkar burung yang telah diwariskan secara turun-temurun. Di desa ini, keahlian mengolah bambu menjadi sangkar yang indah dan fungsional bukan sekadar pekerjaan, tetapi seni yang membentuk denyut ekonomi masyarakat. Roh Pitutuh, Dukuh Jaten, menyampaikan bahwa sebagian besar warga masih menggantungkan hidup dari industri rumahan ini, menciptakan ekosistem ekonomi yang unik dan berkelanjutan. Mulai dari memilih bambu berkualitas, memotong, merangkai, mengamplas, hingga mewarnai semua dilakukan secara manual dengan ketelitian tinggi. Setiap sangkar lahir dari proses panjang dan penuh dedikasi. Inilah potret ketekunan para pengrajin Argosari yang menjaga tradisi sekaligus menggerakkan ekonomi desa.
Kabar Bantul Edisi November 2025
Follow us on
TikTok: https://www.tiktok.com/@bantultv.id?????
Instagram: https://www.instagram.com/bantultv.id?
Twitter: https://twitter.com/bantultv_id
Facebook: https://www.facebook.com/bantultv.id/?
YouTube: https://www.youtube.com/@bantultv_id
Jangan lupa Like, Subscribe, and Comment #Bantul????????? #BantulTV????????? #Projotamansari?????????
BANTUL TV - copyright©2025
Follow us on
Instagram: https://www.instagram.com/bantultv.id/
Twitter: https://twitter.com/bantultv_id
Facebook: https://www.facebook.com/bantultv.id/
Youtube: https://www.youtube.com/c/BantulTV
TikTok: https://www.tiktok.com/@bantultv.id
Website: https://bantulkab.go.id
Jangan lupa Like, Subscribe, and Comment
BANTUL TV - copyright©2025
Pantai Tanggul Tirto tak hanya menawarkan suasana sejuk dan pemandangan laut yang indah, tetapi juga menyimpan cerita menarik tentang inovasi warganya. Di Padukuhan Kuwaru, Poncosari, Srandakan, Bantul, Purnama (47), seorang petani garam asli Kuwaru, membangun enam tunnel produksi garam yang tersusun rapi dari bambu dan plastik UV. Beralih dari tambak udang, ia mulai menekuni produksi garam sejak 2023 setelah belajar dari rekannya asal Surabaya. Usaha ini bukan tanpa sejarah. Pada pertengahan tahun 1960-an, Kuwaru pernah dikenal sebagai sentra garam. Kini, jejak masa lalu itu kembali dihidupkan melalui kreativitas dan kegigihan para warganya. Pantai, wisata, dan semangat memberdayakan potensi lokal—semua menyatu di Tanggul Tirto.
Mengapa Penyu Penting? Kisah Penggerak Konservasi Penyu Dari Pantai Selatan Yogyakarta | CABAI RAWIT
Cabai Rawit Edisi 22 November 2025
Di Pantai Goa Cemara, ada kisah kecil yang penuh harapan besar. Ratusan tukik penyu dilepasliarkan sebagai bagian dari upaya menjaga kelestarian ekosistem laut di pantai selatan Yogyakarta. Dalam segmen Cabai Rawit kali ini, kita diajak mengenal lebih dekat bagaimana perjuangan kelompok konservasi Minoraharjo merawat telur penyu hingga menetas, serta memastikan tukik-tukik kecil ini bisa kembali ke laut dengan aman. Indonesia memiliki enam spesies penyu langka dan dilindungi, dan sebagian migrasinya terjadi di Goa Cemara. Namun perjalanan tukik tidak mudah. Mulai dari predator alami hingga ancaman terbesar: sampah, yang menyebabkan 90 persen kematian tukik. Lewat kegiatan ini, masyarakat diajak memahami pentingnya menjaga laut, menjaga pantai, dan menjaga keberlangsungan hidup satwa dilindungi.
Follow us on
Instagram: https://www.instagram.com/bantultv.id/
Twitter: https://twitter.com/bantultv_id
Facebook: https://www.facebook.com/bantultv.id/
Youtube: https://www.youtube.com/c/BantulTV
TikTok: https://www.tiktok.com/@bantultv.id
Website: https://bantulkab.go.id
Jangan lupa Like, Subscribe, and Comment
BANTUL TV - copyright©2025

