Kirab Budaya Merti Bumi Selarong Semarak, Ribuan Warga Padati Rute Karnaval

Gelaran Kirab Budaya Merti Bumi Selarong kembali mewarnai Kalurahan Guwosari, Kapanewon Pajangan, Bantul, ribuan warga tumpah ruah memenuhi sepanjang rute kirab dari depan Kantor Kalurahan Guwosari hingga kawasan wisata Goa Selarong untuk menyaksikan kemeriahan tradisi budaya tahunan tersebut. Acara ini menjadi bagian dari rangkaian peringatan Hari Jadi Kalurahan Guwosari ke-79. Minggu (26/10/2025).

Kirab budaya tahun ini diikuti peserta karnaval dari 9 padukuhan se-Kalurahan Guwosari, termasuk pasukan bregada dari pamong kalurahan dan 8 padukuhan yang tampil memukau dengan berbagai kostum, ornamen, serta atraksi kreatif yang mengundang decak kagum penonton.

Lurah Guwosari, Masduki Rohmad, S.I.P., menuturkan bahwa Merti Bumi Selarong adalah wujud rasa syukur terhadap berkah Tuhan serta upaya menjaga tradisi leluhur. Pada momentum Hari Jadi Kalurahan Guwosari ke-79 ini, ia berharap kekompakan warga semakin kuat.

“Kami ingin tradisi ini terus hidup dan menjadi pengingat bahwa masyarakat Guwosari memiliki akar budaya yang kuat. Selain mempererat hubungan warga, Merti Bumi sekaligus menjadi momentum merayakan Hari Jadi Guwosari yang ke-79,” ungkapnya.

Kepala Dinas Kebudayaan Kabupaten Bantul, Yanatun Yunadiana, S.Si.,M.Si., menyampaikan apresiasi penuh atas kreativitas peserta kirab dan dukungan masyarakat dalam penyelenggaraan acara yang meriah tersebut.

“Kirab budaya seperti ini perlu terus dilestarikan. Peserta kirab sangat kreatif, bahkan melampaui ekspektasi kami,” jelasnya. Ia menambahkan bahwa nilai-nilai perjuangan Pangeran Diponegoro sebagai tokoh sejarah di kawasan Selarong dapat terus digelorakan dalam kegiatan budaya untuk menginspirasi generasi muda.

Jalannya kirab berlangsung meriah dan penuh warna. Beragam kesenian, hiasan unik, serta pertunjukan tematik dari tiap padukuhan sukses menyita perhatian penonton sepanjang rute menuju kawasan wisata sejarah Goa Selarong.

Kirab Budaya Merti Bumi Selarong menjadi bukti kuat kecintaan masyarakat terhadap budaya lokal, sekaligus mempertegas kemeriahan peringatan Hari Jadi Kalurahan Guwosari ke-79 yang sarat nilai luhur dan kebersamaan. (rch)

Berbagi:

Pos Terbaru :